Untuk membuat koneksi client server, kita membutuhkan minimal 2 buah computer. Yang satu akan berperan sebagai server dan yang lainnya sebagai client. Pertama kita akan mengkonfigurasi computer yang akan dijadikan sebagai server terlebih dahulu.
Untuk percobaan, kita akan mencoba membuat sebuah direktori di computer server, misalnya namanya adalah 4ia04.
Setelah mensetting IP address, Kita gunakan perintah-perintah seperti di bawah ini:
Perintah tersebut digunakan untuk mendeklarasikan bahwa komputer tersebut akan bekerja sebagai server pada koneksi yang akan dibuat. Apabila berjalan dengan benar, maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini:
Kemudian, untuk memberikan izin kepada computer client agar bisa terkoneksi dengan computer server, ketikkan IP address client tersebut.
Setelah selesai, sekarang saatnya membuat sebuah folder di computer server, yang nantinya akan diambil melalui computer client, sebagai percobaan untuk melihat apakah server sudah terhubung ke client. Buat sebuah folder dengan perintah mkdir.
Setelah semua selesai, maka kita akan mulai mengkonfigurasi komputer yang akan digunakan sebagai client. Pertama tama seting IP address terlebih dahulu.
Setelah itu sama seperti sebelumnya, kita memulai koneksi dengan perintah portmap start. Setelah itu, kita gunakan perintah mount ke IP address komputer server. Hal ini akan menghubungkan komputer client dengan komputer server yang telah dikonfigurasi sebelumnya. Apabila proses mount berhasil, maka kita dapat melihat dan mengkopi file uji coba pada komputer server yang telah kita buat sebelumnya.